Peringatan BBGR, DPRD Barsel Ingatkan Masyarakat Jaga Perilaku Gotong Royong

“Perilaku dan sikap gotong royong, telah sejak lama tertanam di tengah-tengah masyarakat Indonesia, karena itu harus dijaga”

Wakil Ketua I DPRD Barsel, Hj Enung Irawati (foto: TABIRkota/akhmad madani)

BUNTOK (TABIRkota) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng) mengingatkan masyarakat kabupaten setempat agar senantiasa menjaga dan memelihara perilaku gotong royong.

Menurut Wakil Ketua I DPRD Barsel, Hj Enung Irawati, momen peringatan Bulan Bakti Gotong Royong (BBGR), dapat menjadi momentum untuk terus menggalakkan budaya gotong royong.

“Perilaku dan sikap gotong royong, telah sejak lama tertanam di tengah-tengah masyarakat Indonesia, karena itu harus dijaga,” ujarnya di Buntok, ibu kota Barsel, Arba (8/5).

Sikap dan perilaku gotong royong, katanya, harus terus dipupuk dan dibina sabagai salah satu faktor pendorong pembangunan.

BACA JUGA :  DPRD Bersama Pemkab Barsel Setujui Raperda Pajak dan Retrebusi Daerah

“Karena itu, momentum peringatan BBGR bukan hanya sebagai seremoni belaka, tetapi jadikan momen untuk terus menggalakkan budaya gotong royong,” katanya.

Ia menambahkan, momentum peringatan BBGR harus menjadi semangat untuk terus mempertahankan dan bahkan meningkatkan budaya gotong royong.

“Kepada Camat, Lurah dan Kepala Desa, mari gelorakan semangat gotong royong di wilayahnya masing-masing agar memicu masyarakat untuk menjaga warisan bangsa tersebut,” tambahnya.

Dengan semangat gotong royong, masyarakat akan lebih peduli terpacu untuk berperan aktif dalam pembangunan dan tidak menjadi apatis. (ra)

Uploader: Zidna Rahmana

BACA JUGA :  DPRD Barsel Imbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Serentak 2024

Pewarta: Akhmad Madani

Journalist - Barito Selatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Bina IKM, Ketua Dekranasda HST Dorong Pengrajin Sasirangan Berkembang dan Berdaya Saing

Kam Mei 9 , 2024
"Dengan sinergi yang baik antara pemerintah, pelaku usaha dan masyarakat, akan dapat tercipta lingkungan yang kondusif bagi pertumbuhan serta kesuksesan para pengrajin lokal"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip