Usung Lokalitas HSS, Film Pendek “Dialetika di Ujung Joran” Raih Juara Pertama

“Juara pertama kompetisi film pendek yang digelar Dispersip Kalsel diraih Dapur Budaya HSS, juara kedua PSB Tala dan Rezer Production sebagai juara ketiga”

Dapur Budaya HSS saat menerima penghargaan juara pertama kompetisi film pendek Dispersip Kalsel (foto: TABIRkota/alfi syahrin)

KANDANGAN (TABIRkota) — Dapur Budaya Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan (Kalsel) berhasil meraih juara pertama kompetisi film pendek bertajuk “Dialetika di Ujung Joran” dengan mengusung lokalitas setempat.

Menurut Sutradara film, M Aditya Rahmaniardi, melalui film tersebut pihaknya mencoba mengangkat unsur lokal dan isu yang melekat di masyarakat.

“Seperti budaya mawarung atau duduk di warung dan maunjun (memancing, red),” ujarnya saat diwawancarai Tabirkota.com, di Kandangan, Ibu Kota HSS, Sabtu (1/6).

Dari elemen tersebut, katanya, pihaknya juga ingin menunjukkan literasi dan digitalisasi merupakan hal yang tidak terpisahkan.

“Terlebih di era teknologi dan media sosial saat ini,” katanya.

BACA JUGA :  Muharram Ceria, Pemkab bersama Baznas Balangan Santuni 255 Anak Yatim Piatu

Kompetisi film pendek diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan minat membaca di kalangan anak muda sekaligus sebagai media promosi perpustakaan.

Salah satu Aktor “Dialetika di Ujung Joran”, M Fadil Ihsan mengaku sangat bangga dan senang dapat menjadi bagian dari film tersebut.

“Karena terlibat langsung dalam mengangkat unsur lokalitas yang ada di HSS,” ujarnya.

Dapur Budaya HSS meraih juara pertama dengan judul “Dialetika di Ujung Joran”, juara kedua diraih Panggoeng Senie Boedaya dari PSB Tanah Laut (Tala) berjudul “Pelita”.

Sedangkan “Aku dan Perpustakaan” dari Rezer Production berhasil meraih juara ketiga dalam kompetisi film pendek tersebut. (fer)

Uploader: Zidna Rahmana

BACA JUGA :  Bupati Balangan Serahkan Santunan JKM kepada 47 Ahli Waris Pekerja Rentan

Pewarta: M Alfi Syahrin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Peringatan Harlah Pancasila, Pemkab Balangan Gelar Upacara dengan Semangat Kebangsaan

Sab Jun 1 , 2024
"Pancasila harus senantiasa dijiwai serta dipedomani agar menjadi ideologi yang bekerja yang kehadiran serta manfaatnya dapat dirasakan seluruh tumpah darah Indonesia"

You May Like

TABIRklip