BARABAI (TABIRkota) — Unit Pengelola Zakat (UPZ) Al-Khair Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel) membagikan 1.250 paket daging dari 10 hewan kurban yang disembelih, Arba (19/6).
Ketua UPZ Al-Khair Barabai, Muhammad Nazar Budiman, 10 hewan kurban tersebut terdiri dari delapan sapi dan dua kambing.
“Dari keseluruhan, total 58 orang yang berkurban tahun ini, masing-masing sapi ada tujuh pekurban dan satu kambing hanya untuk seorang,” ujarnya.
Dari 58 pekurban tersebut, katanya, masing-masing terdiri dari orang tua murid, guru dan masyarakat umum.
“Total berat keseluruhan dari delapan sapi sekitar 605 kilogram dan dua kambing 20 kilogram,” katanya.
Ia menambahkan, daging-daging tersebut dibagikan kepada para pekurban, karyawan Al-Khair, orang tua murid, pondok yatim, paman becak dan masyarakat sekitar.
“Paketan daging sapi sebanyak 1.210 bungkus dan kambing 40, jadi totalnya 1,250 paket kurban,” tambahnya.
Diharapkan, tahun depan antusias pekurban dapat lebih meningkat, sehingga lebih banyak lagi masyarakat yang dapat menikmati daging kurban tersebut. (fer)