Resmikan Kantor Desa Tegalrejo, Wabup Kotabaru Harap Kualitas Pelayanan Publik Meningkat

“Kantor Desa yang baru diharapkan menjadi pusat pelayanan publik yang nyaman, ramah dan memberikan kemudahan bagi masyarakat”

Wabup Kotabaru, Syairi Muklis memotong pita pada peresmian Kantor Desa Tegalrejo (foto: TABIRkota/siti hadisah)


KOTABARU (TABIRkota) – Wakil Bupati (Wabup) Kotabaru, Kalimantan Selatan (Kalsel), Syairi Mukhlis berharap, Kantor Desa Tegalrejo, Kecamatan Kelumpang Hilir yang baru diresmikan, dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Hal tersebut disampaikan Syair Mukhlis saat meresmikan Kantor Desa Tegalrejo pada Kamis (15/1) malam.

Menurutnya, kantor desa tersebut merupakan wujud komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru dalam mendukung penguatan pemerintahan desa.

“Kantor Desa yang baru diharapkan menjadi pusat pelayanan publik yang nyaman, ramah dan memberikan kemudahan bagi masyarakat,” ujarnya.

Kantor Desa, katanya, harus menjadi wadah penyampaian aspirasi warga dalam membangun desa secara bersama-sama.

“Kinerja pemerintahan desa yang baik akan mendorong percepatan pembangunan di tingkat desa maupun daerah,” katanya.

Ia menambahkan, penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat, khususnya bagi Pambakal (Kepala Desa) dan seluruh perangkat desa.

“Aset desa yang telah dibangun dengan anggaran cukup besar, sekitar Rp1,2 miliar ini, agar dijaga dan dirawat bersama,” tambahnya.

Pemerintah Desa diminta untuk lebih cermat dalam menyusun anggaran, mengingat adanya penurunan kemampuan keuangan daerah serta potensi penurunan anggaran di 2026 ini.

Pemkab Kotabaru sendiri, terus berkomitmen dengan pemerintah desa, melalui dukungan anggaran pembangunan yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

Sementara itu, Pambakal Tegalrejo, Firmantullah mengatakan, pembangunan Kantor Desa tersebut dilaksanakan secara bertahap, dengan sumber dana dari Alokasi Dana Desa (ADD).

“Tahap pertama dilaksanakan pada 2024 dengan anggaran sebesar Rp560 juta dan tahap kedua pada 2025 dengan anggaran Rp697 juta, sehingga total anggaran pembangunan mencapai Rp1,2 Miliar,” katanya.

Dengan adanya Kantor Desa yang baru, diharapkan perangkat desa semakin semangat dan amanah dalam melayani, serta masyarakat merasa lebih nyaman dan terlayani dengan baik. (cah/ra)

Pewarta: Siti Hadisah

Journalist - Kotabaru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Buka Turnamen Gateball se-Kalimantan, Wabup Tabalong: Dukung Program Sports Tourism

Jum Jan 16 , 2026
"Konsep Sports Tourism memberikan dampak positif bagi daerah serta masyarakat dan menjadi bagian dari semangat visi misi Tabalong Smart"

You May Like

TABIRklip