BARABAI (TABIRKota) — Upaya pemulihan ekonomi merupakan fokus utama dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel), ujar Bupati setempat, H Aulia Oktafiandi.
Hal tersebut dikatakan H Aulia Oktafiandi saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) penyusunan RKPD 2025 di Pendopo Bupati, Rabu (27/3).
“Karena itu, Musrenbang kali ini mengangkat tema Penguatan Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Melalui Peningkatan Tata Kelola,” katanya.
Menurutnya, seluruh program maupun rencana kegiatan yang disusun harus menjadi arah bagi stake holder dalam perencanaan pembangunan.
“Semua pimpinan, aparatur perangkat daerah dan seluruh stakeholder diharapkan dapat berpikiran terbuka, memiliki visi, terintegratif serta inovatif,” ujarnya.
Perangkat daerah dinilai harus mampu mengintegrasikan pembangunan lintas sektor secara terukur, sehingga penyelenggaraan pembangunan 2025 akan lebih terarah dan akuntabel.
Ia menambahkan, aspek kesejahteraan masyarakat, peningkatan pelayanan publik dan peningkatan daya saing daerah harus menjadi atensi atau perhatian dalam melaksanakan pembangunan.
“Untuk mencapainya, kita perlu kerja keras, inovasi, sinkronisasi dan sinergi program, baik secara vertikal antara pemerintah pusat hingga kabupaten ataupun horizontal antar SKPD,” tambahnya.
Melalui Musrenbang, diharapkan sinergitas yang telah terjalin dapat dipertahankan dan ditingkatkan, sehingga percepatan Pembangunan di Bumi Murakata (sebutan lain untuk HST, red) dapat segera diwujudkan.
Kegiatan Musrenbang tersebut sekaligus diisi dengan penyerahan penghargaan inovasi dan penghargaan desa dengan perencanaan pembangunan terbaik. (ra)
Uploader: Zidna Rahmana