Serahkan Kendaraan Operasional Kepala KUA Kecamatan, Bupati Tabalong Harap Pelayanan Lebih Maksimal

“Penyerahan bantuan kendaraan dinas operasional bagi para Kepala KUA Kecamatan tersebut, merupakan bagian dari Program Tabalong SMART”

Bupati Tabalong, H Muhammad Noor Rifani didampingi Kepala Kemenag setempat, H Sahidul Bakhri bersama para Kepala KUA Kecamatan penerima bantuan (foto: TABIRkota/ist)

TANJUNG (TABIRkota) – Bupati Tabalong, Kalimantan Selatan (Kalsel), H Muhammad Noor Rifani berharap, keberadaan kendaraan operasional bagi Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan dapat lebih memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.

Harapan tersebut disampaikan H Muhammad Noor Rifani saat melakukan penyerahan kendaraan roda dua untuk dinas operasional para Kepala KUA Kecamatan se-Tabalong yang dilaksanakan di halaman Kantor Kementrian Agama (Kemenag) setempat, Tanjung, Arba (7/1).

Menurutnya, pelayanan dimaksud khususnya dalam pencatatan pernikahan.

“Sehingga diharapkan, dapat membantu mencegah pernikahan dini hingga stunting dan tidak ada lagi warga yang sulit untuk menikah,” ujarnya.

Ia mengatakan, penyerahan bantuan kendaraan dinas operasional bagi para Kepala KUA Kecamatan tersebut, merupakan bagian dari Program Tabalong SMART.

“Penyerahan kendaraan operasional, sesuai dengan visi misi Tabalong SMART, yaitu Religius, dalam rangka mendukung tugas-tugas KUA,” katanya.

Penyerahan kendaraan dinas operasinal sebanyak 12 buah untuk Kepala KUA Kecamatan se-Tabalong tersebut, dirangkai dengan kegiatan Tasyakuran Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kemenag.

Selain kendaraan operasional, pada kesempatan tersebut, Bupati Tabalong, H Muhammad Noor Rifani juga menyerahkan piagam penghargaan kepada para tokoh agama yang telah berperan aktif dalam menjaga kerukunan dan pembinaan umat.

Juga diserahkan penghargaan kepada para Pembina Qori dan Qoriah yang telah berperan dalam meningkatkan kualitas tilawah Alquran.

Pada kesempatan yang sama, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Tabalong juga menyerahkan bantuan kepada Kemenag setempat yang diperuntukkan bagi siswa serta santri berprestasi di Madrasah dan Pondok Pesantren se-Tabalong. (lhm/ra)

Pewarta: Ilham Ali Naufal

Journalist - Tabalong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Kejari Tabalong Sita Uang 1,3 Miliar Hasil Dugaan Korupsi Bank BUMN

Rab Jan 7 , 2026
"Tindak penyitaan oleh Tim Penyidik Tindak Pidana Khusus tersebut, merupakan bagian dari upaya penegakan hukum yang profesional dan akuntabel"

You May Like

TABIRklip