Peringati HUT ke-80 PMI, Wabup HST Buka Sosialisasi Anti Narkotika

“Sosialisasi Anti Narkotika digelar untuk membentengi remaja agar tidak terjerumus ke lubang hitam penyalahgunaan narkoba”

Wabup HST, Gusti Rosyadi Elmi memberikan sambutan pada sosialisasi anti narkotika (foto: TABIRkota/ferian sadikin)

BARABAI (TABIRKota) – Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel), Gusti Rosyadi Elmi membuka sosialisasi anti narkotika sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Palang Merah Indonesia (PMI), di Pendopo Bupati setempat, Kamis (18/9).

Menurutnya, dekadensi moral akibat penyalahgunaan narkotika merupakan musuh besar generasi penerus bangsa.

“Maka membentengi generasi muda dari ancaman penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika adalah tugas bersama,” ujarnya.

Bukan hanya PMI, katanya, kepekaan dan tanggung jawab masa depan generasi muda merupakan kewajiban bersama.

“Sosialisasi tersebut merupakan  salah satu bentuk perhatian kita untuk menyelamatkan generasi muda agar tidak terjerumus lubang hitam narkotika,” katanya.

Sosialisasi tersebut diikuti oleh sekitar 70 pelajar dan anggota Palang Merah Remaja (PMR) dari berbagai sekolah di HST.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST, tambahnya, mengapresiasi inisiatif PMI HST dan Dinas Kesehatan setempat dalam menyelenggarakan sosialisasi tersebut.

“Penyalahgunaan narkotika adalah ancaman serius yang merusak generasi bangsa, bahkan merugikan negara,” tambahnya.

Melalui sosialisasi tersebut, diharapkan pelajar dapat menjadi agen perubahan, teladan dan contoh baik bagi generasi muda tentang bahaya narkoba. (fer)

Pewarta: M Ferian Sadikin

Journalist | Editor | - Hulu Sungai Tengah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Leader Heroes, Bupati HST Evakuasi Korban Kecelakaan di Bulau Sarigading

Kam Sep 18 , 2025
"Bupati HST yang tengah melintas secara spontan turun untuk membantu proses evakuasi terhadap korban kecelakaan"

You May Like

TABIRklip