Satgas TMMD Kodim 1012/Buntok bersama Warga Gotong Royong Angkut Material Pembangunan RTLH

“Bersama warga, Satgas TMMD Kodim 1012/Buntok bahu-membahu mengangkut bahan bangunan untuk mempercepat pembangunan sasaran RTLH di Talio”

Personel Satgas TMMD bersama warga bergotong royong mengangkut bahan material untuk pembangunan RTLH (foto: TABIRkota/akhmad madani)

BUNTOK (TABIRkota) – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Kodim 1012/Buntok, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama warga bergotong royong mengangkut bahan material untuk sasaran fisik pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Pembangunan RTLH tersebut dilaksanakan di lokasi sasaran fisik TMMD, Desa Talio, Kecamatan Karau Kuala, Senin (12/5).

Menurut Komandan Satgas TMMD, Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso, kekompakan antara TNI dan warga setempat, menjadi kekuatan utama dalam menyelesaikan pekerjaan dengan lebih efisien.

“Bersama warga, Satgas TMMD bahu-membahu mengangkut bahan bangunan untuk mempercepat pembangunan sasaran RTLH,” ujarnya.

Ia mengatakan, semangat gotong royong membuat pekerjaan berat menjadi lebih ringan dan cepat terselesaikan.

“Pekerjaan seberat apa pun apabila dilakukan secara bersama-sama akan terasa lebih ringan,” katanya.

Ia menambahkan, partisipasi aktif masyarakat sangat membantu kelancaran pelaksanaan program TMMD.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat atas dukungan dan partisipasinya yang telah ikut andil dalam bekerjasama bersama TNI selama pelaksanaan TMMD kali ini,” tambahnya.

Melalui kolaborasi antara TNI dan masyarakat, Satgas TMMD ke-124 terus menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan pembangunan yang merata dan berkelanjutan di pedesaan. (zr)

Pewarta: Akhmad Madani

Journalist - Barito Selatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Dukung Kenyamanan Ibadah, Satgas TMMD Kodim 1012/Buntok Renovasi Mushola

Sen Mei 12 , 2025
"Tempat ibadah yang layak, sangat penting untuk mendukung kehidupan spiritual masyarakat"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip