
BUNTOK (TABIRkota) – Wakil Bupati (Wabup) Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng), Khristianto Yudha mengungkapkan tiga makna penting yang terkandung dalam Safari Ramadhan.
Tiga makna itu ia sampaikan saat Safari Ramadhan di Kecamatan Gunung Bintang Awai, Senin (18/3).
“Pertama, Safari Ramadhan merupakan wujud ketaatan dalam menjalankan perintah agama serta meningkatkan ibadah kepada Tuhan,” ujarnya.
Kedua, katanya, Safari Ramadhan menjadi sarana mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat.
“Lalu ketiga, Safari Ramadhan mengajarkan nilai kepedulian dan kebersamaan melalui semangat berbagi kepada sesama,” katanya.
Ia menambahkan, momentum kali ini bukan hanya tentang ibadah.
“Tetapi juga untuk memperkuat kebersamaan dan solidaritas sosial,” tambahnya.
Pada Safari Ramadhan tersebut, turut hadir Anggota DPRD Barsel Dapil II, Hermanis dan Rida Sri Ahlina, Asisten I Setda Barsel, Yoga Prasetianto Utomo.
Juga dihadiri perwakilan Kejaksaan Negeri, jajaran kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Camat Gunung Bintang Awai. (zr)