
KANDANGAN (TABIRkota) – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan (Kalsel), H Syafrudin Noor menyampaikan visi dan misi yang akan dilaksanakan selama lima tahun kedepan pada pidato pertamanya dalam Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, Senin (3/3).
Menurut H Syafrudin Noor, pihaknya berkomitmen meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mewujudkan kemandirian daerah, memanifestasikan masyarakat yang agamis dan religius serta mewujudkan kemajuan daerah dengan inovasi berbasis teknologi.
“Komitmen tersebut akan diwujudkan dengan program-program unggulan,” ujarnya.
Ia mengatakan, terdapat sepuluh program unggulan yang sudah direncanakan Bupati dan Wakil Bupati HSS untuk lima tahun kedepan.
“Pertama, balai latihan kerja untuk masyarakat HSS, lalu kedua, penambahan jurusan kejuruan berupa pertanian, perikanan, peternakan, perkebunan dan videography untuk SMK atau sederajat,” katanya.
Ketiga, program PTSL berkelanjutan yaitu sertifikat tanah gratis untuk warga HSS.
Keempat, microfinance untuk UMKM atau pinjaman tanpa bunga.
Kelima, pemberdayaan desa melalui potensi dan keunggulan dan kearifan lokal, lalu keenam, BPJS semesta berkelanjutan untuk seluruh masyarakat HSS.
Ketujuh, tambahnya, berkolaborasi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pemerintah daerah maupun pusat, lalu kedelapan, pemberdayaan pengusaha lokal dalam pembangunan di HSS.
“Kesembilan, digitalisasi berbasis aplikasi dalam peningkatan pelayanan dan perkembangan potensi daerah, lalu kesepuluh, listrik gratis berkelanjutan untuk mosholla, langgar dan mesjid se-HSS serta lain-lain,” tambahnya.
Bupati HSS berharap dukungan dan kerjasama untuk melaksanakan tugas dan kewenangan di bidang eksekutif, agar pembangunan dapat berjalan dengan baik serta rakyat nyaman dan damai. (zr)