Musda ke-II APKI BORNEO di Tabalong, Andre Hadiwijaya Kembali Menjadi Ketua Periode 2025-2029

“APKI BORNEO sendiri, menghimpun, membantu memfasilitasi dan menjembatani terhadap seluruh all klub komunitas Koi yang ada di Kalimantan kepada APKI Pusat”

Musda ke-II APKI BORNEO di Hotel Jelita (foto: TABIRkota/ilham ali naufal)

TANJUNG (TABIRkota) – Pada Musyawarah Daerah (Musda) ke-II Asosiasi Pencinta Koi Indonesia Pengda Borneo (APKI BORNEO) yang digelar Arba (8/2) lalu di Hotel Jelita, Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan (Kalsel), Andre Hadiwijaya kembali menjadi ketua periode 2025-2029.

Menurut Ketua Penyelenggara Kegiatan Panitia Musde ke-II APKI BORNEO, Nanang Elva Julianoor Putra, pihaknya bersyukur dan turut berbangga karena Tabalong di tunjuk dan diminta untuk menjadi Tuan Rumah Penyelenggaraan atas permintaan dari seluruh teman-teman di provinsi.

“Ada pandangan positif terhadap titik awal dunia per koi’an di Tabalong kedepannya jika ingin menyelenggarakan kontes dalam kelas even regional maupun nasional,” ujarnya pada kegiatan tersebut.

Ia mengatakan, pihaknya mengapresiasi serta mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya Musda ke-II APKI BORNEO.

“Terimakasih kepada semua sponsor dan dukungan dari para pencinta koi yang ada di Tabalong,” katanya.

Sementara itu, Ketua APKI BORNEO, Andre Hadiwijaya mengatakan, dirinya mengapresiasi atas amanah yang diberikan.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan, saya berkomitmen untuk terus membangun kerjasama dengan semua pihak untuk meningkatkan kualitas perkembangan serta manfaat dari kegiatan serta even Koi yang ada di Kalimantan,” katanya.

Pada kegiatan tersebut, Andre Hadiwijaya berhasil memperoleh dukungan mayoritas suara dari para peserta.

APKI BORNEO sendiri, menghimpun, membantu memfasilitasi dan menjembatani terhadap seluruh all klub komunitas Koi yang ada di Kalimantan kepada APKI Pusat.

Kegiatan turut dihadiri perwakilan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong, perwakilan Kapolres, Mantan Kepala DKPPTPH setempat, peserta yang terdaftar di APKI Pusat, serta penghobi dan pemain kontes Koi di Kalimantan. (zr)

Pewarta: Ilham Ali Naufal

Journalist - Tabalong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Peduli Pendidikan Desa Terpencil, Komunitas CB150X Kalselteng Salurkan Paket Sekolah di SDN Datar Ajab

Sen Feb 10 , 2025
"Selain berkumpul, misi utama CB150X adv.id Kalselteng adalah membawa manfaat bagi masyarakat, lingkungan dan mengedepankan keselamatan berkendara"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip