Pilkada 2024, KPU Tapin Siap Cetak Surat Suara di PT Gramedia

“Surat suara untuk Pilkada Tapin akan memuat dua pasangan calon, yaitu H Yamani – H Juanda dengan nomor urut 01 serta H Milhan – Habib Farid Assegaf dengan nomor urut 02”

Ilustrasi kumpulan surat suara (sumber: TABIRkota/artificial intelligence)

RANTAU (TABIRkota) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan (Kalsel) mulai menyiapkan rencana percetakan surat suara untuk pelaksanaan Pilkada mendatang melalui perusahaan penyedia, PT Gramedia di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Menurut Ketua KPU Tapin, Fakhrian Noor, pencetakan surat suara dijadwalkan akan dimulai pada 17 Oktober mendatang.

“Kami berharap prosesnya selesai tepat waktu agar seluruh logistik surat suara dapat tiba di Tapin pada awal November,” ujarnya dalam keterangan pers di Rantau, ibu kota Tapin, Senin (14/10).

Setelah surat suara dicetak, katanya, akan dilakukan penyortiran, pelipatan dan pengepakan untuk memastikan distribusi lancar, sesuai target yang telah ditetapkan.

BACA JUGA :  PON XXI Aceh-Sumut 2024, Atlit FAJI Balangan Persembahkan Tiga Medali

“Kami telah menyiapkan total sebanyak 348.356 lembar surat suara untuk Pilkada Tapin kali ini,” katanya.

Surat suara untuk Pilkada Tapin akan memuat dua pasangan calon, yaitu H Yamani – H Juanda dengan nomor urut 01 serta H Milhan – Habib Farid Assegaf dengan nomor urut 02.

Sebelumnya, KPU Tapin telah menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 142.512 pemilih yang akan menggunakan hak suaranya pada 355 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh wilayah setempat, termasuk TPS khusus di Rutan Kelas II B Rantau. (zr)

BACA JUGA :  DPD Nasdem HST Rapatkan Barisan Menangkan Rizal dan Rosyadi

Pewarta: Nasrullah

Journalist - Tapin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Jalani Penilaian ZI, Pemkab Balangan Komitmen Berantas Korupsi

Sel Okt 15 , 2024
"Sebelumnya, DPMPTSP Balangan telah melalui proses tahap pertama, yakni penilaian administrasi dan pemenuhan dokumen"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip