Jelang Idul Fitri 1445 H, Pemkab HST Siapkan Empat Posko Pengamanan Arus Mudik Lebaran

“DLHP HST akan menurunkan personel secara bergantian untuk mengamankan jalur dan bertugas di posko yang didirikan bekerja sama dengan Polres, Satpol PP, BPBD serta Dinkes HST tersebut”

Posko pengamanan lebaran di Murakata, samping tugu Burung Sulangking (foto: TABIRkota/ferian sadikin)

BARABAI (TABIRKota) — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) setempat, menyiapkan empat posko pengamanan arus mudik lebaran.

Kepala Bidang Perhubungan HST, Mahlani mengatakan, pendirian empat posko pengamanan tersebut dilakukan dalam rangka menjelang Idul Fitri 1445 Hijriyah mendatang.

“Keempat posko pengamanan tersebut tersebar dibeberapa titik persimpangan yang merupakan titik rawan,” katanya di Barabai, ibu kota HST, Sabtu (6/4).

Menurutnya, dua posko beradai di titik rawan jalur utama, yakni posko pengamanan Murakata di samping Tugu Burung Sulangking, Kecamatan Barabai dan posko Pantai Hambawang, Labuan Amas Selatan (LAS).

BACA JUGA :  Sambut Kajari Baru, Bupati Balangan Harap Sinergi Semakin Baik

“Sedangkan dua posko lainnya, merupakan jalur pengamanan untuk masyarakat yang mudik atau berwisata pada lebaran mendatang,” ujarnya.

Kedua posko tersebut, masing-masing posko pengamanan Polsek Batu Benawa dan posko Batang Alai Timur (BAT).

DLHP HST, tambahnya, akan menurunkan personel secara bergantian untuk mengamankan jalur dan posko.

“Pendirian posko tersebut bekerja sama dengan Polres HST, Satpol PP, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat,” tambahnya.

Keempat posko pengamanan tersebut mulai effektif sejak 4 hingga 15 April 2024 mendatang. (ra)

Pewarta: M Ferian Sadikin

Journalist | Editor | - Hulu Sungai Tengah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Dinkes HST Siapkan Layanan Kesehatan di Dua Posko Pengamanan Lebaran

Sab Apr 6 , 2024
“Jenis layanan kesehatan yang diberikan di Posko Pengamanan Lebaran berupa pemeriksaan kesehatan dasar dan pelayanan kesehatan tradisional atau akupressure serta obat-obaran gratis”

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip