Banjir Barsel “Makan” Korban, Bocah 13 Tahun di Pamait Tewas Tenggelam

“Bocah 13 tahun di Desa Pamait, Kecamatan Dusun Selatan ditemukan tewas tenggelam di genangan banjir, Selasa (22/4) sore”

Korban, Muhammad Ilmi (13) (foto: TABIRkota/akhmad madani)

BUNTOK (TABIRkota) – Banjir yang terjadi di wilayah Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng) “memakan” korban yaitu seorang bocah 13 tahun di Desa Pamait, Kecamatan Dusun Selatan ditemukan tewas tenggelam, Selasa (22/4) sore.

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Dusun Selatan, Iptu Sugito membenarkan kejadian tersebut.

“Benar, korban bernama Muhamad Ilmi umur 13 tahun,” ujarnya saat dikonfirmasi.

Hingga kini, pihak kepolisian masih menyelidiki kronologi lengkap kejadian.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, sebelum kejadian, korban sedang bermain air di sekitar pekarangan rumah warga yang tergenang.

Berdasarkan keterangan warga setempat, Ilmi terjun ke genangan cukup dalam sekitar pukul 15.30 WIB, namun tidak muncul lagi ke permukaan.

Warga yang menyaksikan kejadian itu langsung melakukan pencarian.

Korban ditemukan beberapa waktu kemudian dan langsung dibawa ke RS Jaraga Sasameh Buntok, namun nyawanya tidak tertolong.

Peristiwa tersebut menjadi pengingat bagi masyarakat agar lebih waspada terhadap aktivitas anak-anak di area banjir.

Saat ini, banjir di wilayah Barsel telah menggenangi Kecamatan Dusun Hilir, Dusun Utara, Dusun Selatan, Karau Kuala, Gunung Bintang Awai dan Jenamas.

Lebih dari 44 desa dengan sekitar 77 ribu jiwa terdampak. (zr)

Pewarta: Akhmad Madani

Journalist - Barito Selatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip