Sidak Pasar di Jaksel, Mentan Temukan MinyaKita “Disunat”

“Mentan menemukan MinyaKita kemasan yang seharusnya berisi satu liter, ternyata hanya memiliki volume 750 hingga 800 mililiter”

Mentan, Andi Amran Sulaiman saat sidak MinyaKita di Pasar Lenteng Agung, Jaksel (sumber foto: kumparan.com/Dok. Kementan)

JAKARTA (TABIRkota) – Dalam kegiatan Inspeski Mendadak (Sidak) harga dan stok bahan pokok di Pasar Jaya Lenteng Agung, Jakarta Selatan (Jaksel), Menteri Pertanian (Mentan) RI, Andi Amran Sulaiman menemukan produk MinyaKita yang “Disunat” atau tidak memiliki volume sesuai.

Menurut Andi Amran Sulaiman, pihaknya menemukan MinyaKita kemasan yang seharusnya berisi satu liter, ternyata hanya memiliki volume 750 hingga 800 mililiter.

“Hal tersebut merupakan bentuk kecurangan yang merugikan rakyat, terutama di bulan Ramadan saat kebutuhan bahan pokok meningkat,” ujarnya usai Sidak, dilansir dari kumparan.com, Sabtu (8/3).

Selain volume yang tidak sesuai, katanya, harga jualnya juga melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.

“Dari seharusnya Rp 15.700 menjadi Rp 18.000,” katanya.

Ia menambahkan, pihaknya meminta agar perusahaan yang terbukti melakukan pelanggaran segera diproses secara hukum dan ditutup.

“Saya ingatkan kepada semua produsen dan distributor, jangan bermain-main dengan kebutuhan pokok rakyat, jika ada yang mencoba mengambil keuntungan dengan cara tidak jujur, pemerintah akan bertindak tegas,” tambahnya.

Dalam sidak tersebut, Mentan didampingi Penyidik Madhya Pideksus Bareskrim Polri, Kombes Pol Burhanuddin.

Sementara itu, Kombes Pol Burhanuddin mengatakan, dirinya memastikan pihak kepolisian akan segera menindaklanjuti temuan itu.

“Kami akan melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait temuan tersebut dan segera menindaklanjuti sesuai aturan hukum yang berlaku,” katanya.

Dengan adanya temuan tersebut, pemerintah memastikan akan terus memperketat pengawasan terhadap distribusi minyak goreng di seluruh wilayah.

Masyarakat juga diimbau lebih teliti saat membeli minyak goreng dan segera melaporkan jika menemukan produk yang tidak sesuai dengan ketentuan. (zr)

TABIRkota

Dari Banua Untuk Dunia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip