Selebritas Deddy Corbuzier Ditunjuk Sebagai Stafsus Menhan, Kemhan RI Beri Penjelasan

“Deddy Corbuzier dinilai memiliki kepakaran di bidang komunikasi serta jangkauan yang cukup luas khususnya di media sosial”

Menteri Pertahanan (Menhan), Sjafrie Sjamsoeddin saat melantik Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan (sumber foto: instagram/dc.kemhan)

JAKARTA (TABIRkota) – Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI memberikan penjelasan terkait seorang selebritas, Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo atau Deddy Corbuzier yang ditunjuk sebagai Staf Khusus (Stafsus) Menteri Pertahanan (Menhan) Bidang Komunikasi Sosial dan Publik.

Menurut Kepala Biro Informasi Pertahanan (Karo Infohan) Sekretariat Jendral (Setjen) Kemhan RI, Brigjen Frega Wenas, Deddy Corbuzier memiliki kepakaran di bidang komunikasi serta jangkauan yang cukup luas khususnya di media sosial.

“Sehingga diharapkan bisa membantu sosialisasi kebijakan pertahanan sampai di level bawah, agar lebih mudah dipahami masyarakat,” ujarnya di Jakarta, dilansir dari cnnindonesia.com, Selasa (11/2).

Aturan yang ada, katanya, juga mengakomodir seorang menteri punya Stafsus maksimal lima orang.

“Sesuai Peraturan Presiden (Perpres) 140/2024, kementerian boleh angkat Stafsus lima orang,” katanya.

Sebelumnya, Menhan, Sjafrie Sjamsoeddin memimpin Upacara Pengangkatan Sumpah, Pelantikan Stafsus Menhan dan Asisten Khusus Menhan serta Penganugerahan Penghargaan Dharma Pertahanan di Aula Bhineka Tunggal Ika Kemhan, Jakarta, Selasa (11/2).

Mereka yang dilantik adalah Mayjen TNI (Purn) Sudrajat sebagai Stafsus Menhan Bidang Diplomasi Pertahanan, Kris Wijoyo Soepandji sebagai Stafsus Menhan Bidang Tata Negara, Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo sebagai Stafsus Menhan Bidang Komunikasi Sosial dan Publik.

Lalu, Lenis Kogoya sebagai Stafsus Menhan Bidang Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia, Indra Irawan sebagai Stafsus Menhan Bidang Ekonomi Pertahanan dan Sylvia Efi Widyantari Sumarlin sebagai Asisten Khusus Menhan Bidang Cyber Security. (zr)

TABIRkota

Dari Banua Untuk Dunia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Pemkab Barsel Gelar Rapat Persiapan Musrenbang RKPD 2026

Sel Feb 11 , 2025
"Keterlibatan semua stakeholder, sangat penting dalam menyukseskan Musrenbang"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip