Bupati Kotabaru Serahkan 180 Unit Mobil Operasional untuk Pambakal

“Pemberian mobil operasional merupakan bentuk perhatian dan komitmen Pemkab Kotabaru dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di tingkat desa”

Bupati Kotabaru, Sayed Jafar saat menyerahkan mobil operasional kepada para Pambakal (foto: TABIRkota/siti hadisah)

KOTABARU (TABIRkota) – Bupati Kotabaru, Kalimantan Selatan, Sayed Jafar menyerahkan 180 unit mobil operasional jenis Suzuki Ertiga Hybrid untuk Pambakal (Kepala Desa) di wilayah setempat.

Penyerahan mobil operasional dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Kotabaru, Sebelimbingan, Kamis (30/1).

Menurut Sayed Jafar, pemberian mobil operasional kali ini, merupakan bentuk perhatian dan komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di tingkat desa.

“Untuk mendukung dan memudahkan mobilitas Pambakal serta menambah semangat dalam meningkatkan kinerja dan pelayanan terhadap masyarakat,” ujarnya.

Dengan adanya mobil operasional, katanya, diharapkan Pambakal dapat lebih mudah dalam melaksanakan tugas, melakukan koordinasi dengan masyarakat serta mempercepat proses pelayanan di tingkat desa.

“Kepada para Pambakal, jaga dan rawat mobil operasional dengan baik serta gunakan hanya untuk dinas, bukan kepentingan pribadi,” katanya.

Mobil operasional, tambahnya, diharapkan dapat menjadi alat yang efektif dalam melaksanakan tugas-tugas pemerintahan dan pembangunan desa.

“Terima kasih atas kerja keras dan dedikasi yang ditunjukkan seluruh Pambakal dalam menjalankan amanah yang diberikan,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kotabaru, Risa Ahyani mengatakan, pengadaan mobil operasional, menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024.

“Anggaran kurang lebih Rp55 miliar dengan total 202 mobil yang harga per unitnya berjumlah Rp275 juta,” katanya.

Ia menambahkan, bentuk asetnya tetap punya kecamatan dan di pinjam pakaikan untuk desa.

“Tujuannya agar kinerja Pambakal dapat dipantau pihak kecamatan setempat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.

Sebelumnya, sebanyak 22 unit mobil operasional juga sudah diserahkan secara simbolis oleh Bupati Kotabatu di Kecamatan Pulau Laut Kepulauan. (zr)

Pewarta: Siti Hadisah

Journalist - Kotabaru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

KPU Tapin Kembalikan 9 Miliar Sisa Dana Hibah Pilkada 2024

Jum Jan 31 , 2025
"Salah satu penyebab pengembalian dana, dikarenakan jumlah petugas Adhoc lebih sedikit dibandingkan Pemilu sebelumnya sehingga beban honorarium berkurang"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip