Pertahankan Kegiatan Kepramukaan, Kemenag RI Dorong 41 Ribu Pesantren Gelar Pramuka

“41 Ribu Pondok Pesantren yang tersebar di seluruh Indonesia tersebut akan dianjurkan dan di haruskan untuk melakukan kegiatan Kepramukaan”

Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar pada kegiatan Kemah Pramuka Madrasah Nasional Tahun 2024 di BUPERTA Cibubur, Jakarta Timur (sumber foto: Siswanto/Humas KMPN2014/pramuka.id)

JAKARTA (TABIRkota) – Dalam rangka mempertahankan kegiatan Kepramukaan di masa mendatang, Kementerian Agama (Kemenag) RI akan mendorong 41 Ribu Pondok Pesantren yang tersebar diseluruh Indonesia agar tetap menggelar Pramuka.

Dilansir dari pramuka.id, Arba (20/11), hal tersebut disampaikan Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar pada kegiatan Kemah Pramuka Madrasah Nasional Tahun 2024 di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (BUPERTA) Cibubur, Jakarta Timur.

Menurutnya, Kemenag khususnya dilingkungan Madrasah dan Pondok Pesantren akan tetap mempertahankan tradisi positif tersebut.

“Tradisi Kepramukaan adalah warisan luhur dari para perintis bangsa,” ujarnya.

41 Ribu Pondok Pesantren yang tersebar di seluruh Indonesia tersebut, katanya, akan dianjurkan dan di haruskan untuk melakukan kegiatan Kepramukaan.

BACA JUGA :  Gen Z Terjerat Pinjol Hingga Triliunan Rupiah, OJK Buka Suara

“Karena adik- adik kita semua (para pelajar, red) adalah ahli waris generasi pelanjut para perintis bangsa Indonesia,” katanya.

Melalui semangat jaga tradisi , Kemenag RI berharap kegiatan Kepramukaan khususnya di pondok pesantren dapat terus menjadi sarana pembelajaran yang menciptakan pribadi yang tangguh, berkarakter dan siap menghadapi tantangan zaman. (zr)

TABIRkota

Dari Banua Untuk Dunia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Gali Kreativitas dan Pererat Hubungan Antar Sekolah, SMPN 1 Dusun Selatan Gelar Pentas Seni

Rab Nov 20 , 2024
"Kegiatan tersebut diikuti 17 sekolah, terdiri dari tingkat SD dan SLTP yang diikutsertai 127 siswa serta 34 guru pendamping"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip