BUNTOK (TABIRkota) – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng) menyatakan tidak ada laporan terkait pelanggaran dari pasangan calon maupun masyarakat menjelang Pilkada 2024.
Menurut Ketua Bawaslu Barsel, Suwarsono, tahapan Pilkada di Barsel saat ini berjalan sesuai aturan.
“Tidak ditemukan adanya indikasi pelanggaran serius,” ujarnya dalam acara Media Gathering yang digelar di Kantor Bawaslu Barsel, Senin (18/11).
Bawaslu, katanya, kini fokus pada agenda persiapan menjelang masa tenang yang dimulai 24 November mendatang.
“Kami segera mengirimkan surat kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Barsel untuk membersihkan Alat Peraga Kampanye (APK) sesuai aturan,” katanya.
Setelah itu, tambahnya, Bawaslu memanggil Liaison Officer (LO) dari tiap pasangan calon untuk memastikan semua kegiatan kampanye berjalan sesuai ketentuan.
“Masyarakat diharapkan untuk aktif menggunakan hak pilihnya pada hari pencoblosan, sekaligus menghindari golput,” tambahnya.
Sementara itu, Anggota Bawaslu, Suaib mengatakan, pihaknya mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap praktik politik uang yang rawan terjadi saat masa tenang.
“Undang-undang Pilkada dengan tegas mengatur bahwa pemberi dan penerima politik uang dapat dikenai sanksi pidana,” katanya.
Ia menambahkan, pihaknya mengajak masyarakat dalam mengawasi tahapan-tahapan Pilkada, terutama terkait pelanggaran politik uang.
“Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengawasi agar pelanggaran semacam itu tidak terjadi,” tambahnya.
Media Gathering dihadiri puluhan wartawan lokal sebagai bentuk transparansi informasi kepada publik.
Melalui Media Gathering tersebut, diharapkan mampu memperkuat sinergi antara Bawaslu, media dan masyarakat dalam menciptakan Pilkada yang bersih dan damai. (zr)