Hadiri Yudisium dan Wisuda STIE Dahani Dahanai, Asisten II Setda Barsel Ingatkan Peran PT Cetak SDM Berkualitas

“Pemerintah dan STIE Dahani Dahanai sepakat untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memastikan lulusan memiliki daya saing tinggi dalam menghadapi era globalisasi”

Asisten II Setda Barsel, Rahmat Nuryadin foto bersama pada Yudisium XVIII dan Wisuda XV Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dahani Dahanai di Gedung Jaro Pirarahan Buntok (foto: TABIRkota/akhmad madani)

BUNTOK (TABIRkota) – Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng), Rahmat Nuryadin mengingatkan tentang peran penting Perguruan Tinggi (PT) dalam mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.

Hal tersebut dikatakan Rahmat Nuryadin saat mewakili Penjabat (Pj) Bupati setempat, H Deddy Winarwan, menghadiri Yudisium XVIII dan Wisuda XV bagi Program Studi Strata 1 (S1) Manajemen Tahun Akademik 2023/2024 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dahani Dahanai, di Gedung Jaro Pirarahan Buntok, Sabtu (30/11).

“Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barsel terus mendukung upaya peningkatan mutu pendidikan dengan berbagai program, seperti pemberian beasiswa, penguatan infrastruktur dan dorongan terhadap pengembangan perguruan tinggi di daerah,” katanya.

Sementara itu, Ketua STIE Dahani Dahanai, Lisawanto mengatakan, mayoritas penerima beasiswa baik melalui KIP Kuliah maupun Pemkab Barsel, mencerminkan komitmen mereka terhadap pendidikan berkualitas.

“Setiap tahun, 47 mahasiswa kami menerima beasiswa dari pemerintah daerah sebagai bagian dari dukungan terhadap pendidikan yang lebih baik,” katanya.

Ia menambahkan, pihaknya berencana membuka jurusan Bisnis Digital pada Tahun Akademik 2025/2026 dengan fokus utama mempersiapkan sarana dan prasarana.

“Persiapan sarana dan prasarana akan menjadi prioritas agar jurusan baru dapat berjalan dengan baik dan optimal setelah diusulkan,” tambahnya.

Pemerintah dan STIE Dahani Dahanai sepakat untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memastikan lulusan memiliki daya saing tinggi dalam menghadapi era globalisasi.

Melalui momen yudisium dan wisuda kali ini, diharapkan 54 wisudawan dan wisudawati yang telah lulus tersebut, dapat berkontribusi pada pembangunan daerah serta memberikan dampak positif bagi masyarakat. (zr)

Pewarta: Akhmad Madani

Journalist - Barito Selatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Pengesahan Raperda APBD 2025, Pj Bupati Barsel Apresiasi Sinergi dengan DPRD

Sab Nov 30 , 2024
"Prioritas APBD 2025, mencakup pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan, penanganan inflasi daerah serta percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip