Buka Sosialisasi Anti Narkoba, Pj Sekda Mura Ajak Satukan Tekad dan Semangat

“Para siswa yang menjadi peserta kegiatan sosialisasi dapat menjadi agen perubahan dan ikut menyebarkan pengetahuan tentang bahaya narkoba”

Pj Sekda Mura, Rudie Roy bersama peserta kegiatan Sosialisasi Anti Narkoba untuk Pelajar (foto: TABIRkota/mc mura)

PURUK CAHU (TABIRkota) – Pejabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Murung Raya (Mura), Kalimantan Tengah (Kalteng), Rudie Roy mengajak semua pihak satukan tekad dan semangat untuk memerangi narkoba.

Ajakan tersebut disampaikan Rudie Roy saat membuka kegiatan Sosialisasi Anti Narkoba Dikalangan Pelajar yang dilaksanakan di Aula Gedung Dewan Adat Dayak (DAD) Mura, Selasa (12/11).

Menurutnya, narkoba adalah musuh bersama yang memiliki dampak luar biasa hingga dapat mengganggu stabilitas politik, ekonomi, sosial serta budaya dan bahkan bisa menghambat pembangunan.

“Wajib kita berantas narkoba untuk menyelamatkan fisik, mental serta moral generasi muda,” ujarnya.

BACA JUGA :  Hadiri Debat Kedua Pilkada Barsel di Jakarta, Pj Bupati: Ruang Edukasi Politik Bagi Masyarakat

Kelanjutan pembangunan dan masa depan Mura, katanya, berada di tangan para generasi muda.

“Karena itu, kita harus ciptakan generasi muda yang produktif, inovatif, kreatif, visioner serta bebas dari narkoba dan zat adiktif lainnya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Badan Satuan Bangsa dan Politik Mura, Mizam Chandrapati mengatakan, kegiatan sosialisasi dilaksanakan untuk memberikan pemahaman tentang narkoba kepada generasi muda.

“Agar generasi muda memiliki pemahaman yang mendalam tentang bahaya narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya serta mampu menghindarinya,” katanya.

Melalui kegiatan sosialisasi tersebut, tambahnya, diharapkan para peserta dapat lebih memahami dampak negatif narkoba, baik dari segi kesehatan, psikologis maupun sosial.

BACA JUGA :  Pj Bupati Barsel Dampingi Kunker Presiden Jokowi

“Dengan adanya sosialisasi ini, para siswa yang menjadi peserta juga dapat menjadi agen perubahan di lingkungan masing-masing untuk menyebarkan pengetahuan tentang bahaya narkoba,” tambahnya.

Hadir pada kegiatan tersebut, Kasat Narkoba Polres Mura, Iptu Sutrisno, perwakilan dari Dinas Kesehatan setempat, para guru dan pelajar serta undangan lainnya. (ra)

TABIRkota

Dari Banua Untuk Dunia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Tingkatkan Tata Kelola Pengarsipan, Pemkab Barsel Luncurkan Aplikasi Srikandi

Sel Nov 12 , 2024
"Arsip yang terintegrasi dengan sistem digital, diharapkan dapat terlaksana sesuai harapan pemerintah daerah dan ANRI"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip