Resmikan Jembatan Awang Landas, Bupati HST Harapkan Akses Masyarakat Terhubung

“Jembatan titian Awang Landas dibangun panjang 185 meter yang menghubungkan rumah warga dengan sekolah”

Bupati HST, H Aulia Oktafiandi saat meresmikan jembatan titian Awang Landas (foto: TABIRkota/prokom hst)

BARABAI (TABIRkota) — Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel), H Aulia Oktafiandi mengharapkan akses sehari-hari masyarakat dapat terhubung melalui peresmian jembatan titian di Desa Awang Landas, Kecamatan Labuan Amas Utara (LAU), Senin (23/9).

Menurutnya, pihaknya telah meningkatkan berbagai fasilitas pendidikan di SDN 3 Sungai Buluh, seperti membangun lapangan untuk upacara hingga jembatan titian.

“Hal tersebut sebagai komitmen dan perhatian pemerintah daerah kepada warga Awang Landas, khususnya pelengkapan fasilitas pendidikan agar anak semangat sekolah,” ujarnya.

Di Awang Landas, katanya, tahun ini juga dilaksanakan program bedah rumah untuk mendorong pemerataan pembangunan.

“Pembangunan jembatan titian dilaksanakan melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) HST dengan panjang 185 meter, menghubungkan rumah warga dan sekolah,” katanya.

Sementara itu, Pambakal Sungai Buluh, Suriani mengatakan, pemerintah daerah begitu perhatian sehingga membangunkan infrastruktur titian jembatan tersebut.

“Ditambah berbagai fasilitas pendidikan juga diberikan sebagai penunjang kebutuhan masyarakat,” tambahnya.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST juga menyerahkan bantuan keuangan khusus senilai Rp600 juta untuk melanjutkannya pembangunan titian hingga ke ujung Awang Landas. (fer)

Pewarta: M Ferian Sadikin

Journalist | Editor | - Hulu Sungai Tengah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Heboh! Warga Bekasi Temukan Tujuh Mayat Mengapung di Kali

Sen Sep 23 , 2024
"Para korban diduga terkait aksi tawuran dan menceburkan diri ke sungai karena takut dengan patroli polisi"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip