Pimpin Apel Gabungan, Pj Bupati Mura Minta Percepat Penyerapan Anggaran

“Melalui percepatan serapan anggaran, diharapkan dapat segera mendorong perkembangan daerah”

Apel Gabungan Lingkup Pemkab Mura (foto: TABIRkota/mc mura)

PURUK CAHU (TABIRkota) – Pj Bupati Murung Raya (Mura), Kalimantan Tengah (Kalteng), Hermon meminta percepatan dalam penyerapan anggaran.

Hal tersebut ia sampaikan saat memimpin Apel Gabungan Lingkup Pemkab Mura yang diikuti Kepala Perangkat Daerah dan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) serta Tenaga Kontrak Pemkab di halaman Kantor Bupati setempat, Senin (15/7).

“Serapan anggaran sampai saat ini masih 23 persen, jadi tolong setelah selesai apel kali ini, keterlambatan-keterlambatan SPJ segera dipercepat dan diselesaikan,” ujarnya.

Diharapkan, katanya, jangan sampai akhir tahun kejar-kejaran untuk menyelesaikan hal tersebut.

“Selain itu, pada kesempatan kali ini, kami juga turut menyampaikan terkait pengendalian inflasi, yaitu diharapkan agar bisa dilakukan dalam bentuk dukungan melalui gerakan tanam komoditas pangan,” katanya.

BACA JUGA :  Pj Bupati Mura Tandatangani MoU Pemanfaatan Layanan Perbankan

Tanaman komoditas pangan penyumbang inflasi, tambahnya, diantaranya yaitu padi, cabai dan kakao (cokelat).

”Harapannya, Mura memiliki tanaman komoditas pangan penghasil kakao atau cokelat yang nantinya memiliki brand sendiri,” tambahnya.

Melalui percepatan serapan anggaran serta pengendalian inflasi melalui gerakan tanam komoditas pangan, diharapkan dapat mendorong perkembangan daerah sehingga dapat memberikan kesejahteraan hidup bagi masyarakat. (zr)

TABIRkota

Dari Banua Untuk Dunia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Pj Sekda Mura Ikuti Rapat Persiapan Hari Anak Yatim Piatu

Sen Jul 15 , 2024
"Hari Anak Yatim Piatu merupakan momen yang sangat penting setiap tahunnya, dimana Kalteng sangat mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut"

You May Like

HUT TABIRkota 3 Tahun

TABIRklip