Hari Bhakti Adyaksa ke-64, Kejari Balangan Komitmen Maksimalkan Pengembalian Kerugian Negara

“Tantangan terbesar Kejaksaan adalah memastikan penegakan hukum yang berkeadilan di tengah berbagai dinamika sosial, politik dan ekonomi di masyarakat”

Upacara peringatan Hari Bhakti Adyaksa ke-64 (foto: TABIRkota/rastaferian pasya)

PARINGIN (TABIRkota) – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan (Kalsel) akan memaksimalkan pengembalian kerugian negara, ujar Kepala Kejari setempat, Mangantar Siregar.

Hal tersebut dikatakan Mangantar Siregar saat memberi sambutan pada upacara puncak peringatan Hari Adyaksa ke-64 di halaman Kantor Kejari Balangan, Senin (22/7).

“Sesuai amanat Jaksa Agung RI, ST Burhanuddin, Hari Bhakti Adyaksa kali ini merupakan momentum untuk refleksi dan evaluasi kinerja,” katanya.

Menurutnya, tantangan terbesar Kejaksaan adalah memastikan penegakan hukum yang berkeadilan di tengah berbagai dinamika sosial, politik dan ekonomi di masyarakat.

“Kejaksaan diharapkan dapat menjalankan tugas tanpa intervensi dan tetap berpegang pada prinsip-prinsip keadilan sebagai pemegang peran kunci upaya pemberantasan korupsi,” ujarnya.

BACA JUGA :  Tolak Pengesahan RUU Pilkada, HMI Cabang Barabai Siap Jihad Konstitusi

Dalam penegakan hukum yang efektif, tambahnya, peningkatan profesionalisme dan integritas aparat Kejaksaan harus terus dilakukan.

“Penerapan kode etik dan penegakan disiplin internal perlu diperketat,” tambahnya.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah bersama Bupati Balangan, H Abdul Hadi, Kapolres setempat, AKBP Riza Muttaqin dan Dandim 1001 HSU/BLG, Letkol Kav Gunantyo Ady Wiryawan serta unsur Forkopimda.

Sebelumnya, dalam rangkaian peringatan Hari Bhakti Adyaksa ke-64, Kejari Balangan telah melaksanakan berbagai kegiatan, seperti bakti sosial, donor darah dan kunjungan ke panti asuhan. (ra)

BACA JUGA :  Buka Festival Budaya Meratus 2024, Bupati Balangan: Ajang Promosi Keunikan Budaya Lokal

Pewarta: M Rastaferian Pasya

Journalist - Balangan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Hadiri Program Genius, Bupati Harap SDM di HST Berkualitas

Sel Jul 23 , 2024
"Program Genius gencar dilaksanakan Pemkab HST sebagai wahana edukasi pemenuham pangan bergizi bagi generasi muda"

You May Like

TABIRklip